Turnamen Piala Bupati Halsel Cap Tahun 2022 Zona 3 Makayoa Memasuki Putaran ke 2

LiputanPeristiwa.com Maluku Utara – Pertandingan sepak bola perebutan Piala Bupati Cap tahun 2022 zona 3 Makian Kayoa (Makayoa) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Provinsi Maluku Utara yang dihelat sejak tanggal 1 Oktober 2022, kini memasuki putara ke 2 yang berlansung hari ini di desa Peleri kecamatan Makian, (10/10/2022)

Hal tersebut sesuai dengan jadwal pertandingan yang diedarkan oleh panitia pertandingan perebutan piala Bupati Cap zona 3 Makayoa yang diterima Liputan Peristiwa, (10/10/2022).

Sementara itu, kordinator Wasit pertandingan zona 3 Makayoa idrus Usman menyampaikan, selama berlangsung pertandinga perebutan piala Bupati Cap tahun 2022 pada putaran pertama, khususnya pada zona 3 Makayoa dapat berjalan lancar dan aman terkendali, sekalipun ada sediki ketegangan, namun dapat diselesaikan dengan baik, kata Idrus kepada awak media ini melalui saluran telepon, Senin (10/10/2022).

Lanjutnya, pada hari ini Senin tanggal 10 oktober akan berlangsung putaran ke 2 dan sesuai jadwal akan berakhir pada hari Senin tanggal 17 Oktober mendatang, jelas Idrus.

Idrus mengharapkan, para pemain bermain dengan sportif, guna menjaga keamanan dalam lapangan pertandingan, yang pada akhirnya bisa merembet para suporter maupun penonton di luar lapangan, sehingga menghambat kelancaran jalannya pertandingan, harap Idrus, yang juga selaku anggota Reskrim Polres Halsel tersebut.

Berikut jadwal pertandingan putaran ke 2 sebagai berikut :

– Senin tanggal 10 Oktober pukul 15.00, PS. Modayama Vs PS. Lelei, pukul 16.30 PS. Rabutdayo Vs PS Larombati.

– Selasa tanggal 11 Oktober pukul 15.00, PS Dorolamo Vs Soma, pukul 16.30, PS Matantenge Vs PS Ngokomalamo.

– Rabu tanggal 12 Oktober pukul 15.00, PS Gunange Vs PS Suma dan pukul 16.30, PS Talapaon Vs PS Waigitang.

– Kamis 13 Oktober pukul 15.00, PS Orimakurunga Vs PS Mateketen dan pukul 16.30, PS Gitang Vs PS Gayap.

– Jum’at tanggal 14 Oktober pukul 15.00, PS Posi-Posi Vs PS Kida dan pukul 16.30, PS Sabalei Vs PS Bajo.

– Sabtu tanggal 15 Oktober pukul 15.00, PS Guruapin Vs PS Dalam dan 16.30, PS Mailoa Vs PS Tagono.

– Minggu tanggal 16 Oktober pukul 15.00, PS Gafi Vs PS Sagawele dan pukul 16.30, PS Dauri Vs PS Laluin.

– Senin tanggal 17 Oktober pukul 15.00, PS Ligua Vs PS Buli dan pukul 16.30, PS Gorup Vs PS Sangapati.* (Ade Manaf)