LiputanPeristiwa.com Pekanbaru – Dalam membantu belajar tatap muka di Kota Pekanbaru, Kawan Lama Fondatian menyerahkan donasi masker ke Pemerintah Kota Pekanbaru sebanyak 15.120 pcs yang diterima langsung oleh Walikota Pekanbaru, Dr. H. Firdaus, ST, MT di ruang rapat Walikota, lantai 5 Perkantoran Tenayan Raya, Selasa (25/01/2022).
Pada kesempatan tersebut, Walikota Pekanbaru, DR.H.Firdaus, ST, MT, mengucapkan terima kasih atas kepedulian yang dilakukan oleh Kawan Lama Fondation didalamnya ada living word, ace hardware, dimana mereka memberikan donasi masker sebanyak 15.120 Pcs kepada masyarakat Pekanbaru.
Firdaus juga menambahkan “Insya Allah masker sebanyak 15.120 pcs ini akan kita salurkan kepada anak-anak sekolah khususnya SD yang berada di Kecamatan Tenayan Raya, Kulim. Terutamanya sekolah-sekolah yang masyarakat ekonominya menengah kebawah.
Dok : Store Manager Ace Hardware Ariswandi bersama Walikota, Firdaus menandatangani penyerahan donasi masker
Firdaus coba menjelaskan mengapa Kecamatan Tenayan Raya, Kulim dan ditambah satu lagi Kecamatan Lima Puluh yang kita prioritas dalam membagikan masker tersebut. Karena Kecamatan tersebut masyarakatnya banyak dibawah ekonomi menengah kebawah, dan masih ada berlebih baru diarahkan ke kecamatan lain, terang Firdaus.
Firdaus berharap dengan donasi masker yang ditaja oleh Kawan Lama Foundation ini dapat meringankan beban masyarakat dalam penerapan prokes yang gencar dilakukan oleh Pemko dengan disiplin yang tinggi dan kemudian vaksinasi yang digesah untuk anak-anak usia 6 sampai 11 tahun. Untuk percepatan vaksinasi itu sendiri juga tergantung kepada percepatan pengiriman vaksinasi itu kepada kita, karena saat ini kita keterbatas vaksin, tambah Wako.
Pada kesempatan yang sama juga Store Manager Ace Hardware Indonesia Mall Living Word Pekanbaru Ariswandi mengatakan bahwa Ace Hardware melalui Kawan Lama Foundation merupakan yayasan yang bergerak di kegiatan sosial salah satu nya adalah Ace hardware.
Dok : Walikota Pekanbaru, Firdaus secara simbolis menerima donasi masker dari Ace Hardware Kawan Lama Fondation
Ariswandi menerangkan bahwa Kawan Lama Grup ini memiliki empat pilar salah satunya adalah pendidikan. Karena sekarang sudah pembelajaran tatap muka maka ace hardware bersama brand iri ahyama berinisiasi untuk memberikan donasi di 55 kota seluruh Indonesia dengan total 372 ribu masker yang tujuannya adalah untuk kegiatan belajar mengajar baik itu anak maupun guru.
“Salah satu tempat kami untuk memberikan donasi masker ini adalah kota Pekanbaru sebanyak 15.120 pcs”. ujar Ariswandi.
Donasi masker ini menurut keterangan dari Store Manager Ace ini adalah donasi yang ketiga dilakukan Ace di Kota Pekanbaru.
Ariswandi berharap donasi yang diberikan ini dapat bermanfaat untuk siswa dan guru yang ada di kota Pekanbaru, protokol kesehatan bisa terus berjalan sehingga covid dapat segera diatasi dan perekonomian masyarakat Pekanbaru bisa naik, pungkas Ariswandi. (Hendra)