LiputanPeristiwa.com Pekanbaru – Sesuai dengan tema pembelajar Binatang Ciptaan Allah SWT, RA Munzhiroh 1 yang beralamat dijalan Cipta Karya, Gang Bersama melakukan wisata alam kekebun binatang, Kamis (17/02/2022).
Hal ini disampaikan oleh Umi Ermawati selaku pimpinan RA Munzhiroh 1 melepas rombongan siswa RA Munzhiroh dalam kegiatan wisata alam tersebut.
Dalam pelepasan tersebut Umi Erma mengatakan bahwa kegiatan ini kita lakukan agar anak-anak bisa langsung menyerap ilmu dan mengenal bermacam-macam binatang. Tetapi kita tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan tersebut, tambah Umi Erma.
Dan kita berharap dengan kegiatan wisata alam ini agar anak-anak kita bisa berkembang pengetahuannya dengan memperkenalkan langsung jenis-jenis binatang.
“Dengan teori yang kita lakukan ini, Insya Allah anak-anak kita bisa langsung menyerap ilmu dengan memperkenalkan langsung nama-nama binatang dan mencintai serta menjaga atau merawat ciptaan Allah tersebut dari kepunahan, tutup Umi Erma. (Hendra)