Liputanperistiwa.com Pekanbaru – Dalam menjalin dan mempererat tali silaturahmi antar sesama pengusaha muda yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Pekanbaru mengadakan Buka bersama yang dilaksanakan di salah satu Ballroom hotel Royal Asnof Pekanbaru, Jumat (14/3/2025).
Selaku panitia pelaksana yang juga ketua BPC HIPMI Pekanbaru, Irvan Adelino mengatakan bahwa buka bersama ini adalah yang ketiga kali kita adakan dalam menjaga dan mempererat silaturahmi keluarga besar HIPMI, baik HIPMI Pekanbaru, HIPMI Kabupaten se Riau dan juga pengurus HIPMI Riau serta juga menyerahkan santunan untuk anak yatim.
“Seruu!! dan tahun depan akan kita ulang lagi sebelum masa bakti habis”, ucap Irvan dengan semangatnya.
“Terkait Musda yang akan dilaksanakan setelah lebaran nanti, kami berharap sesegera mungkin dilaksanakan, jangan ditunda lagi, karena tidak ada calon lain, jadi pemilihannya aklamasi”, terang Irvan.
“Kami berharap Musda besok berjalan dengan lancar dan besar harapannya untuk periode kepengurusan HIPMI kedepan, bisa lebih bersinar, terkenal, mengayomi dan merakyat”, pungkas Irvan.
Pada kesempatan tersebut, Rahmad Ilahi selaku Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Riau mengatakan bahwa ini adalah ajang untuk menjalin dan menjaga tali silaturahmi seluruh keluarga besar HIPMI Riau, dan ini merupakan yang ketiga kalinya BPC HIPMI Pekanbaru.
“Dan ini adalah buka bersama terakhir saya selaku pengurus HIPMI Riau, karena pada bulan April besok kita akan mengadakan Musda dan setelah itu akan ada kepengurusan yang baru”, ucap Rahmad.
“Dan kita berharap kepada kepengurusan yang baru nanti tetap solid, HIPMI tetap menjadi motor penggerak roda perekonomian Provinsi Riau dan juga bisa membentuk HIPMI di 12 Kota/Kabupaten se Riau, karena solid saja belum tentu kuat, apalagi tidak solid, jadi kuncinya kebersamaan”, terang Rahmad.
“Melihat kondisi ekonomi Indonesia, khususnya Riau saat ini kurang baik-baik saja, apalagi kemarin Gubernur pusing 7 keliling, kita menghimbau kepada kawan-kawan pengusaha muda untuk cermat dalam menggunakan uang, kalau mau ekspansi atau rencana-rencana bisnis harus terukur, karena putaran uang sangat kecil beberapa bulan terakhir, sehingga kondisi ekonomi secara nasional ini belum tau sampai kapan membaiknya”, uja Rahmad.
Tetapi dibalik itu lanjut Rahmat, ini merupakan sebuah peluang bagi pengusaha muda, HIPMI lahir karena berjiwa nasionalis dan patriotik menjadi tuan dirumah sendiri, jadi industri ataupun pengusaha tetap menjadi lokomotif untuk menjaga perekonomian Provinsi Riau tetap berjalan dengan baik, dan ini perlu dukungan Pemerintah Provinsi Riau
“Dan untuk menjaga kesinambungan agar perekonomian tetap tumbuh yaitu dengan menggandeng pengusaha muda, dan tidak bisa kalau hanya mengandalkan APBD, dengan perputaran uang yang kecil”, beber Rahmad.
Dengan berkolaborasi, bersinergi dengan aktif pemerintah dan para pengusaha, ini dapat menjaga perekonomian Riau tetap tumbuh, karena dibalik usaha-usaha yang berjalan, ada potensi-potensi usaha lainnya yang bisa digerak oleh pengusaha-pengusaha muda kita”, pungkas Rahmad.
Pada kesempatan yang sama juga, Walikota Pekanbaru yamg diwakili oleh Akmal Khairi selaku Kadis DPMPTSP Pekanbaru sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh HIPMI, karena ini adalah para pengusaha muda yang berusaha di Pekanbaru dan juga berbagi atau memberikan santunan kepada anak-anak yatim.
“Dan kita berharap, dengan menyantuni anak yatim ini tidak hanya dilakukan dibulan puasa saja, tetapi diluar bulan puasa juga, kalau bisa diadakan, mungkin secara berkala”, pinta Akmal.
HIPMI adalah tempat berkumpulnya pengusaha-pengusaha muda, jadi kami menghimbau untuk dapat segera urus perizinan usahanya bagi yang belum ada izinnya, dan akan kami percepat pengurusan perizinannya”, terang Akmal.
Migo Mufartha yang merupakan calon Ketua Umum BPD HIPMI Riau sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena dapat menjalin dan menjaga silaturahmi sesama anggota HIPMI.
“Dan selain itu juga menyerahkan santunan kepada anak yatim, sehingga bersama-sama kita mengejar dunia akhirat”, ucap Migo.
“Terkait Musda HIPMI yang akan dilakukan pada bulan April nanti, sesuai dengan tagline yang pernah kami sampaikan “Rumah Bersama”, jadi HIPMI dapat menampung bagi pelaku-pelaku usaha, baik yang mau berusaha atau yang sedang berusaha, sebagai wadah untuk menjalin silaturahami antar pengusaha dan juga dapat membantu daerah dalam meningkatkan PAD”, terang Migo.
Anggoata dewan DPRD Provinsi Riau dari Fraksi Golkar, Raja Jaya Dinanta Sianturi sangat mengapresiasi kegiatan buka bersama oleh HIPMI dalam menjalin dan menjaga silaturahmi para pengusaha muda di Provinsi Riau ini.
“Jadi kawan-kawan muda yang punya usaha, untuk dapat bergabungi di HIPMI, karena ini bagus dalam mengup bisnisnya, dalam hal membuka jejaringnya didaerah maupun dipusat”, ucap Raja.
“Dan HIPMI terus berkolaborasi dengan pemerintah, agar pembanguna didaerah biar terlaksana dan juga membuka lapangan pekerjaan, sehingga perekonomian semakin meningkat, HIPMI bukan segala-gala, tapi dengan HIPMI bisa segala-galanya”, terang Raja yang juga pernah menjadi pengurus HIPMI pada masanya.
“Terkait Musda pada bulan April besok, berharap kepada nahkoda HIPMI yang baru besok dapat membawa HIPMI ini lebih baik lagi, bisa membuka lapangan pekerjaan didaerah lebih banyak dan bermanfaat bagi semua orang”, ungkap Raja. (Hendra)