Penyaluran zakat tersebut dilakukan di Masjid Agung Ar-Rahman Paripurna Kota Pekanbaru, Jalan Jendral Sudirman, Nomor 482 Pekanbaru yang dihadiri langsung Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun didampingi para Asisten dan beberapa Kepala OPD, Ketua MUI Kota Pekanbaru, Ketua Baznas Kota Pekanbaru, para Mustahiq penerima zakat, Rabu (23/11/2022).
Dalam sesi wawancara, Penjabat Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP MAP usai menyerahkan secara simbolis menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh orang yang menunaikan zakat (Muzakki) dan juga seluruh ASN yang sudah mau berzakat.
“Zakat ini adalah suatu hal yang wajib dan termasuk dalam anjuran Agama Islam. Kita dapat rezeki masak kita tak mau berbagi. Kami juga melalui media ini perlu penyebaran juga secara masif melalui pemberitaan media. Supaya masyarakat semuanya mari melakukan zakat. Bagaimana kalau nanti Allah tidak memberikan kita rezeki lagi, makanya keluarkan, untuk itu keluarkan apa yang menjadi hak penerima zakat”. Ujar Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.
Tujuan zakat ini baik, karena ini membantu semua masyarakat, anak-anak sekolah, UMKM, orang-orang susah dibantu, orang sakit juga. Ini kan luar biasa. Kalau ini dilakukan secara masif, mudah-mudahan minimal pengeluaran pemerintah terbantu dengan adanya Baznas ini.
Jadi kami ucapkan terima kasih untuk Baznas, dan untuk pengelola tolong juga dibuat laporan. Buat dokumentasinya juga. Lihat perkembangannya dan lihat juga siapa yang kita bantu, lihat kalau para mustahiq sudah mulai goyang, coba kita berikan mereka arahan supaya uang ini bisa lebih bermanfaat. Ungkapnya.
Sementara itu Ketua Baznas Kota Pekanbaru Endar Muda mengatakan adapun total zakat yang disalurkan kepada 197 orang ini adalah Rp.725.208.000.
“Zakat ini untuk dipergunakan kepada beberapa program seperti Pekanbaru Makmur, Pekanbaru sehat, Pekanbaru cerdas, Pekanbaru peduli dan juga untuk komunitas-komunitas seperti komunitas petani okura, peternak bebek dan lain sebagainya. Totalnya 197 orang,” ujar Endar Muda.
H. Endar Muda, SH., MH Ketua Baznas Kota Pekanbaru menyampaikan Rekap Penyaluran Dana Zakat untuk Bulan Nopember 2022 kepada media online LiputanPeristiwa.com dengan rincian :
1. Pekanbaru Makmur, 103 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 198.208.000.
2. Pekanbaru Sehat, 3 orang dengan Jumlah bantuan sebesar Rp. 5.000.000
3. Pekanbaru Peduli, 39 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 19.500.000
4. Pekanbaru Cerdas, 2 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 2.500.000
5. Z-Mart (Warung Harian), 30 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 405.000.000
6. Komunikasi Nelayan Pengambang, 4 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 15.000.000
7. Komunikasi Petani Okura, 12 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 50.000.000
8. Komunikasi Peternak Bebek, 2 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 10.000.000
9. Komunikasi Pengrajin Barang Bekas, 2 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp. 20.000.000
Jadi total keseluruhan penyaluran zakat pada bulan Nopember tahun 2022 ini sebesar Rp. 725.208.000. ucap Ketua Baznas Kota Pekanbaru Endar Muda.
Endar mengapresiasi antusiasme warga Kota Pekanbaru dalam membayarkan zakat ke Baznas Kota Pekanbaru.
“Dana tersebut akan bermanfaat dan kembali lagi kepada para mustahik yang menerima”.
Ia mengatakan semua zakat ini disalurkan kepada penerima zakat atau mustahik yang dititipkan oleh warga Kota Pekanbaru pada Baznas dan terkhusus dari ASN Pemko Pekanbaru.
“Mudah-mudahan zakat ini bermanfaat dan dapat meningkatkan taraf kehidupan masyarakat,” harapnya. (Hendra)